7 Tips dan Trik Mendapatkan IPK Tinggi
Setiap mahasiswa di Perguruan Tinggi pasti menginginkan IPK (Indeks Prestasi Kumulatif) yang tinggi. Tentu saja hal ini sangat diidam-idamkan mahasiswa. Karena dengan IPK yang tinggi kita bisa menabung SKS dan berharap lulus dengan cepat. Akan tetapi tentu saja itu bukanlah perkara yang mudah.
Mendapatkan IPK tinggi itu gampang-gampang susah. Karena setiap dosen menilai mahasiswa dengan cara yang berbeda-beda. Apalagi ketika dikelas mendapatkan dosen yang Ki*l*r pasti kita takut dan akan sulit untuk mendapatkan nilai.
Akan tetapi kebanyakan dosen biasanya menilai sesuai ketentuan akademik dan dipaparkan oleh beliau saat kontrak perkuliahan. Nah disini saya akan memaparkan beberapa tips dan trik mendapatkan IPK tinggi (minimal 3 dan bisa jadi lebih loh).
Tips mendapatkan IPK Tinggi
#1. Rajinlah dalam Kehadiran Perkuliahan
Hal yang harus pertama kali Anda lakukan yakni selalu hadir dalam perkuliahan, tidak ada bolos dan tanpa keterangan. Karena biasanya kita diberi kesempatan untuk mengikuti UTS/UAS ketika kehadiran kita 75%-80%.
Oleh karena itu kehadiran merupakan hal terpenting yang harus dilakukan. Untuk penilaian akhir biasanya kehadiran menyumbang nilai sebesar 10%-15% tergantung Universitas masing-masing dan peraturan akademik.
#2. Aktiflah di dalam Kelas
Selain kehadiran keaktifan juga penting. Keaktifan biasanya menyumbang nilai sebesar 5%-10%. Aktiflah dalam bertanya, menjawab, menyangkal, ataupun menambahkan jawaban teman atau dosen. Jangan takut salah ketika Anda bertanya ataupun menjawab, lakukanlah sebisa mungkin.#3. Kerjakan Semua Tugas yang Diberikan
Setiap dosen yang mengampu mata kuliah (MatKul) pasti akan memberikan tugas, baik tugas individu maupun kelompok. Hal tersebut karena untuk menambah nilai. Presentasi nilai yang diberikan sekitar 10%-15%.
Jadi kerjakanlah tugas-tugas yang diberikan dosen kepada Anda. Jangan menunda-nunda, karena semakin ditunda maka semakin menumpuk tugas yang ada. Kerjakanlah secepat mungkin agar bisa lebih santai ke depannya.
#4. Pelajarilah Materi yang Akan Disampaikan
Sebelumnya perkuliahan dimulai alangkah baiknya Anda mempelajari terlebih dahulu materi yang akan disampaikan. Karena ini penting agar Anda dapat aktif di dalam kelas. Dan ini juga dapat mempermudah sobat dalam mengerjakan UTS dan UAS nanti.
Pelajarilah dan pahamilah materi perkuliahan. Cukup materi yang akan disampaikan saja yang dipelajari jangan langsung sekaligus semua materi dipelajari.
#5. Kerjakan UTS dan UAS Sebisa Mungkin
Nilai UTS dan UAS dalam presentasinya sangatlah besar yaitu 75% yakni UTS 25%, dan UAS 50%. Untuk dapat mendapatkan hasil yang maksimal Anda harus bersungguh-sungguh dalam mengerjakannya.
Tinggalkan sistem SKS (Sistem Kebut Semalam), sistem tersebut hanya akan membingungkan saja. Belajarlah jauh-jauh hari agar lebih mudah untuk dimengerti dan dipahami.
#6. Jangan Menunda-nunda Tugas
Hal yang sangat sering dilakukan yakni menunda-nunda tugas yang telah diberikan. Menunda-nunda tugas merupakan sesuatu yang sangat fatal. Tugas yang diberikan akan semakin menumpuk jika kita menundanya.
Jika kita kerjakan dengan segera maka tugas yang diberikan akan lebih cepat selesai dan tidak terburu-buru untuk menyelesaikannya. Tinggalkan sistem SKS (Sistem Kebut Sehari) dalam mengerjakan tugas.
Demikianlah cara/tips dan trik agar mendapatkan IPK tinggi, teruslah berdoa dan berusaha agar semua berjalan dengan lancar. Lakukan sebisa mungkin apa yang bisa lakukan. Jangan pernah menyerah, jangan putus asa teruslah berjuang.
#7. Perbanyaklah Berdo'a dan Berusaha
Yang terakhir yakni perbanyaklah berdoa dan berusaha. Berusaha tanpa berdoa kita akan merasa sombong dengan hasil yang diperoleh. Sebaliknya juga, tanpa usaha berdoa hanyalah sia-sia belaka. Jadi barengilah doa dengan usaha agar Anda mendapatkan hasil yang maksimal.Demikianlah cara/tips dan trik agar mendapatkan IPK tinggi, teruslah berdoa dan berusaha agar semua berjalan dengan lancar. Lakukan sebisa mungkin apa yang bisa lakukan. Jangan pernah menyerah, jangan putus asa teruslah berjuang.
0 Response to "7 Tips dan Trik Mendapatkan IPK Tinggi"
Post a Comment
Berkomentarlah dengan bahasa yang baik dan sopan dan tidak mengandung penghinaan SARA